BUMI INSPIRASI
LEARNING CENTER

Cerdas Finansial - Ramah Lingkungan - Akhlak Islami

Ramadhan Fun n Creative with Recycle Education




Sabtu, 25 Juni 2015. Bumi Inspirasi Learning Center mengadakan sebuah acara menarik yang ditujukan untuk anak berusia empat hingga sepuluh tahun. Acara ini bertemakan Ramadhan Fun and Creative with Recycle Education. Latar belakang tercetusnya kegiatan ini dikarenakan bulan suci ramadhan haruslah diisi dengan kegiatan yang penuh manfaat dan penuh keceriaan. “Bulan ramadhan kali ini bersamaan dengan waktu liburan anak-anak sehingga kegiatan ini menjadi pilihan yang tepat bagi anak dalam mengisi waktu luang mereka”ujar pembina Bumi Inspirasi Learning Center, Isti khairani S,T. CFP®. QWP®.

Ramadhan Fun and Creative with Recycle Education diselenggarakan di sekretariat Bumi Inspirasi Learning Center tepatnya di Jalan Cisitu Indah VI No.188 RT 006 RW 004 Kel. Dago Kec. Coblong Kota Bandung. Acara berlangsung dari pukul 08.00- 13.00. Peserta yang mengikuti acara ini yaitu sebanyak 66 orang.

Sebelum acara dimulai, sambil menunggu teman-teman yang belum hadir, anak-anak diajarkan berbagai macam tepuk agar lebih bersemangat, dan agar anak-anak selalu ceria maka MC akan mengajak mereka tersenyum dengan jargon “ Mana senyumanmu ?” dan anak-anak menjawab “ini senyumanku !” sambil menunujukkan senyuman terbaik dengan mendekatkan jari tangan ke bibir. Tak lupa juga untuk mengajarkan mereka jargon khas Bumi Inspirasi yaitu “ Cerdas finansial, ramah lingkungan, akhlak islami, rumah inspirasi kita semua !”. Setelah anak-anak banyak yang hadir dan untuk mengakrabkan peserta maka dilakukan games perkenalan. 

Acara ini dimulai dengan pembacaan ayat suci Al-qur’an yaitu surah Al- Qashash (28) : 77 yang berpesan agar umat manusia jangan membuat kerusakan di muka bumi. Hal ini sangat berkaitan Bumi Inspirasi Learning Center yang bergerak di bidang lingkungan. 

 Pada pukul 09.00 acara inti dimulai,  yaitu edukasi mengenai Bank Sampah yang dipandu oleh trainer Green and Clean Bumi Inspirasi, yaitu  teh Gita Malida Tatiana. Edukasi ini sangat interaktif dimana banyak tanya jawab, seperti arti sampah, perbedaan sampah organik dan non organik, dan jenis-jenis sampah yang dapat di tabung di Bank Sampah seperti pet (pet bersih, pet warna), kertas-ketasan (Kardus, duplek, arsip putih), emberan (ember campur, blowing), beling (botol kecap, botol sirup), dan Besi-besian (Alumunium, kaleng, besi). Agar materi edukasi lebih menarik dan sampai ke anak, maka disiapkan juga dongeng mengenai sampah. 

Dongeng yang dibawakan adalah dongeng mengenai adik kaka, yaitu Lala sebagai adik diperankan oleh teh Isti dan Lulu sebagai kakak yang diperankan oleh teh Santika. Dongeng ini bercerita tentangLlala yang suka buang sampah sembarang, kemudian dia mendapat teguran oleh Alloh melalui mimpi. Lala bermimpi banjir yang sangat besar, kemudian sampah selama ini ia buang  menjadi penyebab banjir di daerahnya. Kemudian Lala tersadar sambil menitikan air mata. Kak Lulu pun memeberikan nasehat kepada Lala agar Lala jangan mebuang sampah sembarangan.

Selanjutnya untuk melatih kreativitas maka anak-anak membuat kartu lebaran dari bahan daur ulang seperti kardus yang dipandu oleh creative trainer bumi Inspirasi yaitu Teh Annisa Fauzia, S.Pd. Peserta dibagi kedalam 4 kelompok dimana setiap kelompok terdiri dari 12-13 orang anak dan satu orang fasilitator. Anak-anak bebas berkreasi sesuai kreativitas masing-masing. Satu orang yang kartu lebarannya paling unik dipilih dari masing-masing kelompok untuk menjadi juaranya.

Agar anak-anak tidak bosan maka Games Edukatif mengenai sampahpun dimulai. Anak-anak yang sudah dibentuk kedalam 4 kelompok bermain games estafet sampah. Ketua kelompok diberikan soal oleh panitia kemudian memilah sampah sesuai soal lalu diestafetkan. Kelompok 2 menjadi pemenang dalam games kali ini karena paling cepat dan benar.

Waktu berlalu sangat cepat, adzan dzuhurpun berkumandang maka saatnya untuk fun prayer. Kak romi menjadi imam, dan anak-anak lain sebagai ma’mum. Anak-Anak sangat antusias saat berwudhu dan sholat berjamaah, setelah selesai sholat tak lupa dzikir bersama. Fun payer diakhiri dengan sambung ayat. Anak yang berani dapat mengacungkan tangannya dan boleh menjawab soal sambung ayat.

Kegiatan Ramadhan Fun and Creative with Recycle Education ditutup dengan  mini orcestra yang dipandu langsung  oleh Teh Isti. Anak-anak menyanyikan tiga buah lagu yaitu Meong-meong, tepuk puasa, dan di sini senang di sana senang. Sebelum mini orkestra dimulai, anak-anak dibagikan berbagai jenis alat musik hasil daur ulang, seperti  marakas yaitu pet bersih yang diisi pasir, bona yaitu botol nada yang terbuat dari botol sirup yang diisi dengan air sehingga membentuk nada, drum dari galon dan kaleng bekas. 

Tak lupa sebelum pulang kerumah masing-masing, panitia dan peserta berfoto bersama. Saat pulang peserta diberikan souvenir berupa cup berisi kompos dan benih sayuran seperti bayam, kangkung, dan mentimun agar mereka dapat menanam tanaman tersebut di rumah. Hadiah yang dibagikan kepada peserta berasal dari beberapa sponsor, seperti Bank Syariah Mandiri Ahmad Yani, DM cookies, Cookies Animation. Ahza Style, Arma Collection, Honey Healthy Food, dan boneka tangan lucu dari CV. Ganata Mulya.




Artikel Terkait

TOTAL PENAYANGAN
POST ARCHIEVE
  • Bumi Inspirasi Learning Center

  • Jalan Cisitu Indah VI No. 188 Bandung 40135 - Indonesia
  • E-mail : bumiinspirasi4@gmail.com
  • HP / Whatsapp : 0896-0423-3954
  • Instagram : Bumiinspirasi_lc


Copyright © | Bumi Inspirasi LC | All Right Reserved